Kamis, 11 Desember 2008

Waterproofing

WATERPROOFING
Adalah material sebagai pelapis anti bocor yang sangat elastis. Produk ini tersedia dengan berbagai macam property, Diantaranya :
1. Berdasar cara diaplikasi :
Ø Coating,
Ø Bakar (torching) maupun
Ø Self Adhesive.
2. Berdasarkan bahan dasar (basenya)
Ø Bitumat Base
Adalah lapisan kedap yang terbuat dari bitumat. Yang diaplikasikan secara coating tersedia dengan pengencer air, pengencer minyak. Yang diaplikasikan dengan pemanasan (torching) dan dengan cara dingin (self adhesive) tersedia dalam bentuk lembaran (membrane).
Ø Semen Base
Waterproofing jenis ini yang terdiri dari 2 komponen yaitu liquid dan powder, jika dicampur akan berbentuk polymer mortar siap pakai untuk lapisan kedap air. Aman dan tidak beracun digunakan pada tangki air minum, kolam renang, kolam ikan, kamar mandi dsb.
Ø Acrylic Base
Adalah waterproofing dengan bahan dasar acrylic, diaplikasikan secara coating sebagai lapisan kedap air untuk ekspos. Tahan terhadap cuaca dan ultraviolet, sangat fleksibel. Dapat juga untuk dinding luar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Akan sangat berbahagia apabila sekedar "curahan pengalaman" ini bisa disempurnakan dari para pembaca,